Pengajuan Adsense anda ditolak, ini kiat solusi pemecahanya - Pondok Belajar

Saturday, November 19, 2016

Pengajuan Adsense anda ditolak, ini kiat solusi pemecahanya

Pengajuan Adsense anda ditolak, ini yang harus anda lakukan. 
Hampir semua blogger tahu jika pengajuaan akun Adsense itu bukanlah hal yang mudah, walau terkadang ada sebagai blogger yang mendapat adsense dengan begitu mudah mungkin itu hanya faktor keberpihakan dewi fortuna saja. Namun yang jelas kebanyakan para blogger mengalami penolakan pengajuan akun adsense berulang kali akan tetapi bukanlah seorang blogger sejati jika mereka harus menyerah dalam mendapatkan akun adsense hanya dengan mengalami 4 atau 5 kali penolakan, apalagi jika mereka berhenti ngeblog hanya karena alasan tidak mendapatkan akun adsense yang mereka impikan tersebut. Tak jarang ini malah membuat sebagian para blogger frustasi dan sebagian lagi hampir tidak bisa tidur karena mengunggu surat balasan cinta dari google adsense he he he. dan ada sebagian bolgger yang berhenti menulis, Padahal memposting artikel yang bermanfaat di blog atau laman web merupakan salah satu saran yang bagus dalam membagi ilmu pengetahuan bagi para pembaca, akan tetapi yang seharusnya dilakukan oleh para blogger adalah untuk terus menulis dan mempostingkan artikelnya  disamping terus memperbaiki semua kekurangan yang dimiliki dalam blognya untuk dapat memperoleh akun adsense secara sah bukan dengan cara yang tidak sah. 


Pengajuan Adsense anda ditolak, ini kiat solusi pemecahanya
Pengajuan Adsense anda ditolak, ini kiat solusi pemecahanya
(Baca Mengantisipasi Mengklik Iklan sendiri di Blog)

Disini saya akan memberikan sedikit solusi bagi anda yang mengalami penolakan pengajuan akun adsense dengan alasan konten belum memadai. 
Coba lihat lampiran penolakan google adsense berikut ini dan cermati jenis penolakan konten belum memadai tersebut sebagai solusi untuk pengajuan ulang akun adsense.

Pengajuan Adsense anda ditolak, ini kiat solusi pemecahanya
Pengajuan Adsense anda ditolak, ini kiat solusi pemecahanya

1.Pastikan laman Anda berisi teks yang memadai - situs web yang kontennya sebagian besar adalah gambar, video, atau animasi Flash tidak akan disetujui.

Dari keterangan kata diatas,  kita bisa memahami jika blog/laman web yang dipenuhi dengan gambar tidak diterima, boleh jadi blong anda memposting banyak postingan artikel tetapi bisa saja mungkin kebanyakan dari tulisan anda terindifikasi plagiat karena memiliki konten yang sama dengan konten blog orang lain. Untuk itu perbanyaklah menulis artikel yang asli dari anda sendiri dan unik, anda bisa membuat postingan mengenai desa anda, lokasi wisata ditempat anda, makanan kuliner dan sebagainya. Berdasarkan pengalaman saya sendiri, pengajuan akun adsense non-hosted saya baru diterima setelah memiliki postingan lebih dari seratus postingan tepatnya pada awal bulan november 2016. Mungkin untuk masa sekarang tahun 2016 penerimaan pengajuan akun adsense sudah semakin sulit berbeda dengan waktu dulu yang bisa diterima hanya dengan memiliki 30 potingan artikel. Untuk menghindari artikel anda diangap sebagai artikel postingan kopy paste sebaiknya anda cek artikel anda di Plagiarism Checker untuk meilhat keunikannya sebelum diposting di blog/laman web anda. 

2.Konten Anda harus berisi kalimat dan paragraf lengkap, bukan sekadar judul.

Kita bisa pahami jika artikel kita dianggap tidak lengkap padahal kita sudah membuatnya dengan sangat maxmimal. Ini  bisa jadi anda terbiasa membuat artikel di microsft word lalu langsung memastekanya ke blog supaya postingan anda kelihatan rapi, sebaiknya anda harus mengetik postingan anda langsung di blog atau boleh menulis terlebih dahulu di microsoft word tetapi anda harus memidahkannya ke notepad kemudian baru di pastekan ke postingan blog anda. Alasannya anda boleh mencoba mempastekan tulisan artikel dari microsoft word ke blog kemudian lihat di versi html maka yang banyak tampilanya adalah rumus rumus script bukan konten tulisan anda yang terbaca bisa jadi ini yang menyebabkan artikel kita terbaca gambar pada saat laman web kita di verifikasi oleh google. Tetapi jika anda menulis langsung di blog atau memindahkannya dari notepad maka konten artikel anda terlihat lebih banyak di versi html. Kalau tidak percaya anda boleh coba praktekkan sendiri. Satu lagi jangan melakukan proteksi halaman web anda dengan mengunci klik kiri untuk menghindari orang meng-kopy paste tulisan anda pada saat mengajukan akun adsense ke google adsense.  

3. Pastikan situs web Anda telah sepenuhnya rampung dan diluncurkan sebelum Anda mengajukan permohonan untuk AdSense - jangan ajukan permohonan ketika situs Anda masih dalam versi beta atau tahap "sedang dibuat" atau hanya terdiri dari kerangka situs web.

Bagi anda yang suka mengotak-atik template blog, Hindari perobahan template blog/laman web anda pada masa pengajuan akun andsen (pada saat situs anda masih berada dalam tahapan review kedua), karena jika anda mengotak atik templete blog/laman web anda pada saat tahap review kedua maka blog/laman web anda dianggap belum rampung dan otomatis di tolak oleh Google Adsense. Kalau anda ingin merubah bentuk template blog anda, sebaiknya anda harus menunggu dulu balasan email pengajuan dari google adsense baik diterima ataupun ditolak anda menjadi Publisher Adsense. 

4. Tempatkan kode iklan di laman aktif situs web Anda. Tidak harus berupa laman utama, namun laman percobaan yang kosong kecuali untuk kode iklan AdSense tidak akan disetujui.

Kalau untuk yang satu ini jelas sekali bisa dipahami jika anda harus menempatlkan kode iklan pada laman web yang and ajukan untuk diverifikasi pada tahap kedua. Sebaiknya kode iklan jangan di modifikasi dulu letakkan saja di widge tata latak blog anda, atau diparse terlebih dahulu untuk di tempatkan di template anda. 

5. Sediakan sistem navigasi yang jelas untuk para pengunjung agar mudah menemukan semua bagian dan laman dalam situs web Anda.

Buatlah sistem navigasi yang jelas dan menarik, seperti pengaturan menu dan label blog anda. Disamping itu juga harus menepatkan Laman kontak privacy, sitemap, disclaimer, dan laman TOS. juga anda harus menghubungkan blog/web site anda ke google analytict dan google web master. 

Sekian pembahasan saya tentang kita mencerdasi penolakan akun Google adsense dengan tujuan untuk memperbaiki kerkurang blog/laman web kita sebelum mengajukan ulang ke google adsense semoga bermanfaat dan sukses. 

No comments:

Post a Comment

terimakasih telah berkomentar